lognews.co.id, Jepara - Pebisnis dituntut untuk tahan banting dalam segala kondisi, seperti seorang wirausahawan Amir Ma'ruf, warga Desa Kriyan, RT 07, RW 02, Kecamatan Kalinyamatan, Kabupaten Jepara, setelah lulus dari Sekolah Menengah Atas, sudah memantapkan hatinya untuk bertarung dalam dunia bisnis.
Berawal dari bisnis sablon, yang akhirnya kalah bersaing dengan perusahaan yang lebih besar dan lebih maju teknologinya, kemudian beralih ke berbagai jenis usaha, mulai dari berjualan ikan bandeng di pasar Kalinyamatan dan kemudian kembali gagal karena kesulitan logistik dan minimnya margin keuntungan.
Sempat mencoba peruntungan berdagang pakaian di pasar-pasar besar Jakarta seperti Cipulir dan Jatinegara, yang juga berakhir dengan kerugian modal.
Namun, kegagalan demi kegagalan tidak mematahkan semangat Amir, melalui interaksi dan pengamatan terhadap dinamika pasar dan kebutuhan konsumen, akhirnya jasa antar jemput hasil produksi dan pemasaran celana kolor kepada para pedagang pakaian dari Jepara ke Pasar Klewer Solo.
Amir berusaha keras untuk memproduksi celana kolor yang berkualitas dan memasarkan produk tersebut secara langsung di Pasar Klewer.
Dengan dedikasi dan kerja keras, omset penjualan celana kolor miliknya kini mencapai angka yang mengesankan, Rp 200 juta per bulan.
Berbicara tentang perjalanan bisnisnya, Amir Ma'ruf membagikan semangat "Semua keberhasilan yang saya raih hari ini adalah hasil dari proses panjang yang penuh dengan tantangan, namun saya tidak pernah menyerah. Saya selalu mencari peluang dan cara untuk berkembang" ujar Amir.
Kesuksesan Amir tidak hanya mencerminkan kemampuan adaptasinya dalam menghadapi kegagalan tetapi juga pentingnya terus mencari peluang baru, meskipun berada dalam situasi yang tampaknya tidak menguntungkan. Sebagai seorang pengusaha, Amir telah berhasil membuktikan bahwa dengan kerja keras dan determinasi, mimpi bisnis yang sukses bukanlah hal yang mustahil untuk dicapai. (Subi zam zami untuk Jepara)