PEMILU
Wednesday, 25 September 2024

Rusia Bantu Turki Pulihkan Kota Terdampak Gempa

User Rating: 5 / 5

Star ActiveStar ActiveStar ActiveStar ActiveStar Active
 

Lognews201.com, Rusia   -   Presiden Rusia Vladimir Putin pada Senin (6/2/2023) menyampaikan belasungkawa terhadap musibah gempa Magnitudo 7,8 yang doalami Turki dan Suriah dengan korban jiwa capai 7.800 orang.

Kementrian kedaruratan Rusia mengatakan, pihaknya akan menyiapkan dua pesawat II-76 dengan 100 petugas penyelamat ntuk membantu proses evakuasi para korban setelah gempa dahsyat pada Senin pagi.


“Rusia selalu siap membantu negara sahabat yang warganya berada dalam situasi sulit,” ujar Menteri Situasi Darurat Alexander Kurenkov dalam sebuah pernyataan. “Tim penyelamat kami memiliki semua pengetahuan dan peralatan yang diperlukan,” tambah dia.

Gempa yang mengguncang Turki ini tergolong besar, berdasarkan magnitudonya sebesar 7,8. Gempa ini mengguncang hingga 100 kilometer dari garis patahan, menyebabkan kerusakan serius pada bangunan-bangunan di sekitar patahan.

(Amr-untuk Indonesia)